Satukota.com – Gaji 2 digit berapa rupiah? Ini adalah salah satu pertanyaan yang sering ditanyakan ketika ada seseorang menyatakan gaji dengan “teka-teki” kata dua digit.
Pernah kah mendengar seseorang ditanya mengenai gaji dan hanya menjawab dua digit saja tanpa ada keterangan lebih lanjut mengenai nominalnya?
Jika iya, mungkin kita akan bingung, sebab memang pernyataan gaji 2 digit ini punya makna yang bisa sangat luas.
Bahkan jika ditarik pada konteks gaji, mungkin sangat “aneh” jika kita cerna mentah-mentah seseorang yang punya gaji hanya 2 digit.
Lalu, bagaimana?
Apa Itu Digit?

Sebelum membahas lebih jauh, mari kita bahas terlebih dahulu mengenai maksud atau definisi dari digit itu sendiri.
Dilansir dari id.wikipedia.org, digit ini dimaknai sebagai angka, seperti apa yang dinyatakan sebagai berikut:
Digit atau Angka adalah sebuah simbol digunakan pada bilangan, untuk menggambarkan nomor pada Notasi posisional di sistem bilangan. Kata digit berasal dari bahasa latin kuno, yaitu digita, yang berarti 10 jari tangan manusia yang berhubungan dengan sistem bilangan basis 10.
Sedangkan bila kita terjemahkan dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, digit ini bisa dimaknai sebagai letak angka pada bilangan atau bisa juga dimaknai sebagai angka Arab dari 0—9; setiap angka yang terdapat dalam deret angka yang tidak merujuk kepada sistem desimal, misalnya nomor telepon.
Sampai sini, kita pahami dulu jika digit dan angka ini maknanya mirip-mirip atau sama. Jadi gaji 2 digit adalah gaji 2 angka.
Gaji 2 Digit Berapa Rupiah?
Gaji 2 digit memiliki arti gaji sebesar belasan juta rupiah atau puluhan juta rupiah. Ini merujuk pada 2 angka terdepan di belakang 6 angka di belakang (juta).
Ambil contoh, gaji seseorang biasanya ada di kisaran jutaan rupiah, jika gajinya 2 digit, maka bisa dimaknai belasan juta atau puluhan juta.
Rp. 12.000.000 atau Rp. 30.000.000 bisa dimaknai sebagai gaji dengan besaran 2 digit. Intinya mulai dari 10 juta hingga 99 juta masih dimaknai sebagai gaji 2 digit.
Perlu diketahui jika makna 2 digit ini tidak bisa dimaknai secara mentah-mentah, sebab jika hanya dimaknai sebagai 2 angka saja, tentu kurang masuk akal.
Misal gaji seseorang hanya 10 saja atau 20 saja tanpa ada keterangan lebih lanjut, tentu ini akan membingungkan.
Oleh karenanya, angka 2 digit ini akan dikaitkan dengan konteks lain seperti konteks gaji seseorang yang biasanya ada di kisaran jutaan rupiah.
Kenapa Ada Orang Yang Tidak Mau Ditanyai Soal Gaji?
Buka halaman berikutnya…