Satukota.com – Apa sajakah perbedaan ADV 160 ABS dan CBS dari Astra Honda Motor (AHM)? Ini adalah pertanyaan yang akhir-akhir ini banyak ditanyakan.

Sebelumnya, pembahasan telah masuk pada sektor perbedaan ADV 150 dan ADV 160 yang mana itu juga salah satu topik yang belakangan ini banyak ditanyakan.
Sejak pertama kali dirilis di tahun 2019, Honda ADV 150 cc menjadi salah satu motor yang menyita perhatian.
Meski memang belum mampu melibas keluarga Maxi Yamaha seperti Nmax 155 dan Aerox 155, namun ADV 150 (sekarang ADV 160) tetap punya tempat tersendiri.
ADV 160 sendiri dihadirkan dengan 2 varian di mana salah satunya adalah varian ABS dan versi lainnya adalah CBS.
Lalu, apa sajakah perbedaan di antara kedua varian motor tersebut?
1. Perbedaan Singkatan Nama CBS dan ABS
Yang pertama, kami tertarik untuk membahas mengenai singkatan nama dari CBS dan juga ABS.
CBS sendiri adalah singkatan dari combi brake system. Sedangkan ABS adalah singkatan dari Anti-lock Braking System.
2. Perbedaan Sistem Pengereman ADV 160 CBS dan ABS
Masih nyambung dengan poin pertama, di mana CBS ini adalah sistem pengereman yang menggabungkan antara rem depan dan belakang.
Jadi ketika salah satu tuas rem ditekan, maka rem yang lain akan ikut berfungsi meski kita tidak menekan tuasnya.
Biasanya, yang menjadi tuas pemicu hanya tuas rem belakang saja.
Adapun ABS adalah anti lock braking system yang akan meminimalisir terjadinya pengucian roda karena adanya pengereman secara keras dan mendadak.
ABS pada rem adalah salah satu fitur keselamatan, ya meski tidak begitu pakem, namun fungsinya sangat vital karena mencegah motor oleng hingga terjatuh karena roda terkunci akibat pengereman yang keras.
3. Perbedaan Harga
Tanpa ba-bi-bu, kita pasti sudah bisa menebak mana yang lebih mahal. Ya, yang lebih mahal adalah ADV 160 ABS.
Ini tidak terlepas dari ADV 160 ABS yang punya fitur lebih canggih dari yang CBS.
Lagi pula, dari sektor remnya saja, keduanya punya “kasta” yang dapat dikatakan berbeda.
Di Juli 2022 untuk OTR Jakarta, ADV 160 ABS dipasarkan dengan harga sebesar Rp. 39.250.000.
Sedangkan ADV 160 CBS ditawarkan dengan harga yang lebih murah yakni di angka Rp. 36.000.000 saja,
Tentu saja, harga tersebut bisa lebih mahal atau lebih murah untuk ke depannya (tetapi biasanya akan jadi lebih mahal di luar dari harga promo).
4. ADV 160 ABS Punya Fitur HTSC
Honda Selectable Torque Control atau HTSC adalah salah satu fitur unggulan yang hanya terdapat pada ADV 160 ABS.
Ini adalah fitur yang memungkinkan roda (belakang) untuk tidak berputar melebihi dari kemampuan ban dalam mencengkram aspal atau tanah.
Dalam kata lain, HTSC ini tidak akan membiarkan roda mengalami slip karena putaran mesin lebih tinggi dari kemampuan ban dalam mencengkram tanah hingga aspal.
Ini biasanya akan sangat membantu saat jalanan licin dan akan sangat bermanfaat untuk mencegah motor oleng hingga terjatuh.
Teknologi seperti ini biasanya lumrah ditemukan pada motor-motor besar. Bahkan traksi kontrol seperti ini digunakan juga di ajang MotoGP.
5. Pilihan Warna Yang Berbeda
Hm, sepintas memang pilihan warnanya sama yakni hitam, putih, dan merah. Namun jika ditelisik, ternyata kedua varian ini punya jenis nama warna yang berbeda.
Sebut saja, ADV 160 CBS ditawarkan dengan tiga pilihan warna yakni Dynamic Black, Dynamic Red, dan Dynamic White yang gambarnya adalah sebagai berikut:



Sedangkan untuk ADV 160 ABS, pilihan warnanya adalah sebagai berikut:



6. Perbedaan Emblem 3D
Pada Honda ADV 160 ABS ada emblem 3D yang elegan yang disimpan di bagian body.
Ini tidak terdapat pada ADV 160 CBS.
7. Warna Velg dan Handle Bar Berbeda
Velg dan Handle Bar dari ADV 160 ABS berwarna titanium yang sangat elegan dan mirip dengan velg mahal aftermarket.
Sedangkan dari ADV 160 CBS, warna velg dan handle bar-nya adalah berwarna hitam.
8. Perbedaan Fitur ESS ADV 160 ABS dan CBS
ADV 160 ABS punya fitur ESS yakni Emergency Stop Signal. Fitur ini berfungsi untuk menyalakan lampu hazard secara otomatis saat terjadi pengereman keras yang mendadak.
Tentu saja, ini bertujuan untuk memberi peringatan pada pengendara di belakang untuk lebih berhati-hati.
9. Perbedaan Indikator ABS dan HTSC pada Panel Speedometer
Pada area sekitaran speedometer, untuk ADV 160 ABS ada panel indikator tambahan yakni untuk indikator ABS dan HTSC.
Tentu saja, indikator ini tidak ada di ADV 160 CBS karena memang ADV 160 CBS tidak dibekali dengan fitur ABS dan HTSC.
(VZ/RS)