Satukota.com – Pengiriman Sicepat BEST berapa hari? Ini banyak ditanyakan oleh calon penguna layanan Sicepat BEST. Ya, maklum, tarif ongkir Sicepat BEST ini lebih mahal soalnya.
Jika bicara mengenai jasa ekspedisi yang ada di Indonesia, tentu kita akan terbesit mengenai Pos Indonesia, JNE, hingga Sicepat.
Meski lebih muda bila dibandingkan dengan Pos Indonesia atau pun JNE, namun Sicepat bisa merebut hati pengguna jasa ekspedisi karena sering menebar gratis ongkir di beberapa marketplace online.
Soal jasa layanan yang dihadirkan oleh Sicepat, setidaknya ada beberapa layanan yang bisa dipilih. Sebut saja seperti Sicepat Siuntung, Sicepat Halu, hingga Sicepat Gokil.
Selain itu, ada juga Sicepat BEST yang menawarkan harga atau tarif ongkir yang lebih mahal dari Sicepat Siuntung atau pun Sicepat Halu.
Pengiriman Sicepat BEST Berapa Hari ?

Estimasi pengiriman Sicepat BEST adalah hanya 1 hari saja. Ini sesuai dengan namanya yakni Sicepat Besok Sampai Tujuan.
Waktu kirim 1 hari tersebut adalah estimasi maksimal dan bukan estimasi minimal. Dan karena hal tersebut, maka tidak heran tarif Sicepat Best lebih malah dari SIcepat REG atau pun Halu.
Namun sayangnya adalah Sicepat BEST ini baru bisa dinikmati di kota-kota besar di Indonesia.
Meski memang tidak jelas atau tidak disebutkan juga, maksud dari kota-kota besar di Indonesia itu kota apa saja.
Jadi sebelum menggunakan Sicepat BEST, ada baiknya untuk menanyakan terlebih dahulu apakah pengiriman ke kota atau kabupaten kita sudah ter-cover oleh Sicepat BEST?
Untuk Warga Jabodetabek dan Bandung, Mending Sicepat Best atau Halu?
Nah di sini jika kita tinggal di Jabodetabek serta Bandung dan sekitarnya (dikit), kita bisa menggunakan jasa Sicepat Halu jika tidak terlalu butuh estimasi pengiriman 1 hari.
Bisa juga menggunakan Sicepat Regular atau Sicepat Siuntung jika kita mengirim secara offline. Sebab Sicepat Halu hanya bisa dinikmati via Tokopedia, Shopee, hingga Bukalapak.
Untuk wilayah Jabodetabek dan Bandung, asyiknya adalah pengiriman paket bisa hanya 15 jam saja jika menggunakan Sicepat Siuntung atau SIcepat Regular.
Bahkan jikalau pun menggunakan Sicepat Halu, terkadang waktu kirim dari Jabodetabek ke Bandung hanya 1 harian saja.
Namun waktu kirim tersebut tidak mutlak, berbeda halnya jika ki8ta menggunakan Sicepat BEST yang sudah ditentukan pasti akan datang dalam waktu 1 hari (kecuali ada halangan lain).
Bagaimana Jika Barang Tidak Sampai dalam 1 Hari saat Menggunakan Sicepat BEST?
Bagaimana jika estimasi Sicepat BEST ternyata tidak sampai 1 hari dan lebih dari 1 hari? Untuk ini, biasanya akan pengembalian dana.
Namun untuk lebih jelasnya, silahkan tanyakan pada petugas counter Sicepat untuk lebih memastikan bagaimana teknis mengenai keterlambatan pengiriman.
Sebab di ekspedisi lain, biasanya akan ada pengembalian dana sejumlah selisih antara jasa regular dengan yang sehari sampai.
Misalkan saja saat menggunakan jasa regular harganya adalah 10 ribu, sedangkan yang besok sampai 20 ribu, maka saat paket tidak terkirim dalam jangka waktu 1 hari, maka akan ada pengembalian dana sebesar 10 ribu.
Namun itu pun biasanya harus menggunakan aplikasi marketplace online dan agar lebih pasti dapat pengembalian dana, kita pun biasanya akan diwajibkan menggunakan asuransi pengiriman.
Pada akhirnya, Sicepat BEST biasanya akan digunakan untuk kita yang benar-benar perlu kirim barang dalam jangka waktu 1 hari.
Sedangkan untuk kita yang sedang santai, pengiriman bisa menggunakan layanan dari Sicepat yang lain.
(VZ/RS)